Pengertian Etimologi Multimedia dan Jenisnya.

Multimedia sekarang sudah mulai berkembang pesat karena sekarang merupakan zaman kemajuan teknologi. Maka tidak di pungkiri bahwa Multimedia harus menjadi pemberlajaran baru dari generasi penrus bangsa supaya tidak tertinggal oleh negara lain. Untuk itu kita harus mengetahui apa itu multimedia?.
Pengertian Etimologi Multimedia dan Jenisnya
Etimologi Multimedia
Multimedia Merupakan asal dari dua kata dalam bahasa latin, yaitu multi dan medium. Multi berarti Banyak atau bermacam jenis sedangkan  medium berarti sesuatu yang di pakai untuk menyampaikan atau perantara sesuatu.

Secara Etimologi (istilah) multimedia dapat diartikan sebagai penggunaan terhadap beberapa media yang berbeda digunakan untuk menyampaikan sesuatu atau informasi dalam bentuk sebuah teks,grafik,animasi,audio,video maupun gabungan dari beberapa komponen tersebut.

Beberapa definisi Multimedia menurut para ahli:

  • Menurut Rosch pada tahun 1996. Multimedia adalah sebuah kombinasi antara komputer dan video.

  • Menurut McComick pada tahun 1996. Multimedia adalah sebuah kombinasi dari tiga elemen : suara, gambar dan teks.

  • Menurut Turban dan kawan-kawannya pada tahun 2001. Multimedia adalah Kombinasi dari paling sedikit dua media input dan output. Media ini dapat berupa audio (suara, musik), animasi, video, teks, grafik dan gambar.

  • Menurut Hofstetter dalam konteks komputernya pada tahun 2001. Multimedia adalah penggunaan sebuah komputer untuk membuat dan menggabungkan teks, grafik, audio, video, dengan menggunakan software atau tools yang memungkinkan pemakai Berkreasi, Berkomunikasi dan juga Berinteraksi dengan komputer.

Multimedia itu sendiri  sudah menjadi kebutuhan kita sehari-hari karena kita tidak bisa lepas dari yang namanya multimedia itu sendiri di kareanakan kemajuan teknologi yang membuat multimedia sangat dibutuhkan oleh kalangan masyarakat IT.

Dari beberapa definisi Multimedia yang kita ketahui di atas dapat disimpulkan bahwa Multimedia adalah penggunaan atau pemanfaatan dari beberapa media untuk menyajikan atau mempresentasikan sebuah informasi yang berupa sebuah teks,grafik,animasi,audio, dan video secara kreatif dan inovatif tergantung pengguna dan pemirsa atau penonton informasi tersebut.

Multimedia juga bisa membuat terjalinnya sebuah hubungan interaktif antara penyedia/pembuat dengan pemanfaat informasi yang ada di dalam multimedia itu sendiri. Contoh Hubungan interaktif di multimedia adalah sebuah permainan atau Game yang memungkinkan pengguna dan pembuat berintaksi dengan cara memberikan saran kepada developer.

Baca : Contoh Penerapan Multimedia dalam Kehidupan Manusia

Multimedia dibagi menjadi dua bagian yaitu Multimedia content production dan Multimedia communication

Multimedia Content Production

Multimedia Content Production adalah penggunaan dan pemrosesan beberapa media (text, audio, graphics, animation, video, and interactivity) yang berbeda sebagai media peyampaian informasi atau menghasilkan sesuatu produk multimedia (musik, video, film, game, entertaiment, dan lain-lain) Atau penggunaan sejumlah teknologi yang berbeda yang memungkinkan untuk menggabungkan beberap media (text, audio, graphics, animation, video, and interactivity) dengan cara yang baru untuk tujuan komunikasi. 

Dalam kategori ini media yang digunakan adalah : 
  • o Media Teks
  • o Media Audio 
  • o Media Video 
  • o Media Animasi 
  • o Media Graph / Image 
  • o Media Interactivity 
  • o Media Special Effect 


Multimedia Communication

Multimedia Communication adalah menggunakan media (masa), seperti televisi, radio, cetak, dan Internet, untuk mempublikasikan/menyiarkan/mengkomunikasikan material advertising, public-city, entertaiment, news, education, dan lain-lain. 

Dalam kategori ini media yang digunakan adalah 
  • TV  
  • Radio  
  • Film  
  • Cetak
  • Poster
  • Baligho  
  • Musik  
  • Game  
  • Entertaiment  
  • Tutorial  
  • ICT (Internet) 
Jadi Kesimpulannya adalah, Multimedia adalah penggunaan berbagai media yang berbeda untuk membawa atau menyampaikan informasi dalam bentuk teks, grafik, animasi, audio, video dan atau gabungan dari beberapa komponen tersebut.

0 Comments

Post a Comment