Apa itu server mirror dan fungsinya

Arti kata mirror di sini bukanlah sebuah cermin melainkan sebuah server yang di cerminkan atau di duplikat sehingga terjadi sebuah mirroring. Masih kurang paham apa itu mirror mari lanjutkan bacanya saya akan jelaskan.
Pengertian Mirror Server
Proses Mirroring

Pengertian Mirror Server

Mirror server adalah proses dalam manajemen jaringan dimana replika dari server utama terus dibuat pada waktu sedang berjalan. Mirroring Server adalah teknik yang digunakan untuk kelangsungan bisnis, pemulihan bencana dan cadangan. Menggandakan seluruh konten server utama di server jarak jauh atau internal lain memungkinkan data dipulihkan jika server utama mengalami kegagalan atau error.

Mirroring server merupakan strategi yang mahal tetapi sangat efektif untuk mencapai toleransi kesalahan. Ini mahal karena setiap server harus dicerminkan oleh server yang identik hanya bertujuan untuk berada di sana jika terjadi sebuah kegagalan pada main server / server utama.

Baca Juga : Pengertian Server dan Cara Kerjanya


Mirroring server diimplementasikan untuk menciptakan infrastruktur komputasi server yang toleran dan redundan. Proses ini bekerja melalui perangkat lunak cadangan khusus yang diinstal pada server cadangan dan server yang akan dicerminkan.

Perangkat lunak ini secara rutin menyinkronkan dan mencadangkan data dari server utama melalui sambungan Internet aman atau VPN ke server cadangan. Umumnya, proses ini memerlukan server cadangan untuk memiliki konfigurasi perangkat keras dan perangkat lunak yang identik dengan yang ditemukan di server utama.

Baca : Pengertian VPN dan fungsinya

Selain pencadangan dan pemulihan bencana, pencerminan server juga digunakan dalam penyeimbangan beban dengan menyediakan data yang identik untuk pengunduhan cepat bagi pengguna yang terhubung dari jarak jauh.

Fungsi Mirror Server

Fungsi Mirror Server ini untuk mengurangi lalu lintas data pada suatu situs/website. Misalkan anda mengunjungi sebuah twitter. Server Twitter, terdapat di beberapa negara. Tidak hanya ada di satu negara saja. Jika hanya ada 1 server Twitter, maka tentu saja lalu lintas data-nya akan macet karena Server Twitter bekerja sangat keras untuk melayani permintaan anda sebagai Client.

Baca juga : Pengertian Repository

Jadi, misalkan Anda akan mendownload sebuah File yang ber-server di kanada. Tentu pada saat download akan terasa lama karena lokasinya sangat jauh dari anda. Maka untuk mempercepatnya di buatlah Mirror dari situs download tersebut dengan membuat server baru yang berlokasi di negara anda. Kesimpulannya semakin dekat anda dengan sebuah server maka akan semakin cepat juga kita menjelajahi atau berlalu-lintas di situs tersbut.

Gunakanlah server mirror yang menduplikasi semua data dan proses dari main server. Jadi jika server utama kita mengalami kegagalan maka server cadangan kita akan mengantikannya.

0 Comments

Post a Comment